Foto Gua di Bawah Batu Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad
Jika pengunjung telah menjelajahi situs Alhabib,
ada satu halaman yang membahas tentang kebenaran gambar batu terbang
yang disebut-sebut sebagai batu di mana Nabi Muhammad memulai Mi’raj ke
langit ke tujuh. Ada beberapa versi cerita yang menyertai gambar batu
terbang tersebut. Selain itu terjadi pula kesimpangsiuran tentang
keberadaan batu yang asli di wilayah Yerusalem, Palestina.
Untuk
memperjelas permasalahan ini, telah ditambahkan satu halaman baru di
situs utama Alhabib yang membahas tentang “Batu Isra’ Mi’raj Nabi
Muhammad, Masjid Kubah Emas dan Al Aqsha“. Di sana dipaparkan secara
ringkas sejarah batu isra’ mi’raj dan Masjid Kubah Emas (Qubah ash
Shakhra) yang melingkupinya.
Melalui beberapa foto bagian dalam Masjid Kubah Emas, dijelaskan pula keberadaan sebuah gua yang berada di bawah batu tersebut. Dari sini dapat diduga mengapa berkembang cerita tentang “batu terbang” itu.
Selain
itu ditampilkan pula gambar wilayah Al Quds dengan dilengkapi
penjelasan tentang bangunan mana yang disebut sebagai Masjid Kubah Emas
dan mana yang disebut sebagai Masjid Al Aqsha. Penjelasan ini ditujukan
bagi mereka yang masih mengira bahwa Masjid Kubah Emas itu sama dengan
Masjid Al Aqsha, meskipun kedua-duanya merupakan bangunan penting dan
terhormat dalam tradisi kaum muslimin.